Rasulullah Muhammad Saw. pastilah memiliki kesibukan luar biasa, melayani masyarakat, berdakwah, mencari penghidupan untuk keluarga, juga bermesraan dengan Allah, tetapi beliau masih menyempatkan diri untuk bercanda dengan istrinya.
Bahkan dalan Islam diajarkan bahwa bercanda dengan istri bukanlah hal yang sia-sia.
Rasulullah Saw. bersabda, “Segala sesuatu selain dzikrullah itu permainan dan kesia-siaan, kecuali terhadap empat hal; yaitu seorang suami yang mencandai istrinya, seseorang yang melatih kudanya, seseorang yang berjalan menuju dua sasaran (dalam permainan panah, termasuk juga dalam berlomba), dan seseorang yang berlatih renang.” (HR. An-Nasa’i. Shahih, kata Muhammad Abdul Halim Hamid).
Apa saja sih canda yang Rasulullah lakukan pada istri-istrinya? Yuk, para suami belajar romantis dari Rasulullah!
1. Berlomba
Pernah Rasulullah mengajak istrinya, Aisyah, untuk berlomba lari dengannya. Rasulullah kalah.
Ketika ada kesempatan selanjutnya, Rasulullah kembali mengajak Aisyah berlomba lari dan Rasulullah memenangkannya sehingga beliau tertawa seraya berkata, “Ini pembalasan yang dulu.” Begitu Imam Ahmad dan Abu Dawud menceritakan dalam hadisnya. Kata Muhammad Abdul Halim Hamid, hadis ini shahih.
Bayangkan... Rasulullah sedemikian perhatiannya pada istri sampai-sampai menyempatkan diri untuk menyenangkan istri dengan berlomba lari.
2. Minum dari gelas yang sama
Rasulullah juga menunjukkan perhatian dan kemesraan kepada Aisyah ketika minum. Rasulullah meminum dari gelas yang sama dengan Aisyah dan meminum di bekas tempat Aisyah meminum. Begitu yang diceritakan Imam Muslim dalam hadisnya.
3. Mendengarkan istri yang mengadu atau sedang sakit
Diriwayatkan oleh Aisyah ra, nabi SAW adalah orang yang penyayang lagi lembut. Beliau orang yang paling lembut dan banyak menemani istrinya yang sedang mengadu atau sakit. (HR Bukhari No 4750, HR Muslim No 2770)
4. Perhatian ketika istri menaiki kendaraan
Dari Anas, dia berkata: “Kemudian kami pergi menuju Madinah (dari Khaibar). Aku lihat Nabi SAW menyediakan tempat duduk yang empuk dari kain di belakang beliau untuk Shafiyyah. Kemudian beliau duduk di samping untanya sambil menegakkan lutut beliau dan Shafiyyah meletakkan kakinya di atas lutut beliau sehingga dia bisa menaiki unta tersebut.” (HR Bukhari)
Para suami bisa mencontoh dengan membukakan pintu untuk istri ketika naik atau turun mobil, bisa juga dengan memperhatikan kesiapan istri ketika menaiki motor.
5. Mengoleskan makanan ke wajah
Dari Aisyah ra, ia berkata : Rasulullah berada di tempatku bersama Saudah, lalu aku membuat jenang. Aku bawa (jenang itu) kepada beliau, kemudian aku berkata pada Saudah : Makanlah ! Akan tetapi, ia menjawab : Saya tidak menyukainya. Aku pun berkata : Demi Allah, kamu makan atau aku oleskan ke wajahmu ? Ia berkata : Saya tidak berselera memakannya (Kata Aisyah) : Lalu aku ambil sedikit, kemudian aku oleskan ke wajahnya, sedangkan Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wassalam ketika itu duduk di tengah-tengah antara aku dan dia. Kemudian beliau merintangi dengan lututnya supaya dia dapat membalasku, lalu ia mengambil jenang dari piring tersebut, kemudian dia (saudah) membalas mengoleskannya kepadaku dan Rasulullah tertawa . (HR Ibnu Najjar)
6. Bermain boneka
Pada suatu hari Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wassalam bertanya kepada Aisyah : Apa ini ? Aisyah menjawab : Anak-anak perempuan (boneka perempuan) ku. Beliau bertanya lagi : Apakah yang ditengah ini ? Aisyah menjawab : Kuda. Beliau bertanya lagi : Dan apa yang ada di atasnya ini ? Aisyah menjawab : Itu dua sayapnya. Beliau bertanya lagi : Kuda yang mempunyai dua sayap ? Aisyah menjawab dengan nada tanya : Apakah engkau tidak mendengar bahwa Sulaiman bin Dawud mempunyai kuda yang memiliki beberapa sayap ? Lalu Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wassalam tertawa hingga tampak gigi serinya. ( HR Abu Dawud)
Tentu saja ini dikarenakan Aisyah dinikahi Rasulullah ketika masih muda belia.
7. Sering mencium istri
Dari ‘Aisyah ra, bahwa NabiSAW biasa mencium istrinya setelah wudhu’, kemudian beliau shalat dan tidak mengulangi wudhu’nya.”(HR ‘Abdurrazaq)
Demikianlah 7 tips canda Rasulullah terhadap istrinya, bagi para suami yang masih enggan untuk bercanda dan menjadi romantis untuk istri, coba introspeksi!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar