JIN MENASEHATI MANUSIA
Abu Khalifah Al Abidyia menceritakan:Ketika kematiaan anakku,aku sangat berduka cita,sehingga aku tak dapat tidur.Demi Allah,pada suatu malam aku berada di ranjang dalam kamarku sendirian.Tiba-tiba terdengar suara dari pojok rumahku yang memanggil-manggil aku seraya menyampaikan salam dan kujawab salamnya.Aku
sangat takut dengan suara itu,kemudian suara itu disusul dengan bacaan
Suart Ali Imran ayat 195 sampai 198.kemudian ia berkata:Hai khalifah,apa
yang anda maksudkan,anda selalu memikirkan anak yang telah meninggal
dunia itu,sehingga anda melupakan manusia yang justru selalu menunggu
pertolongan anda.Apakah anda lebih hebat dari Nabi SAW,padahal pada
waktu putera beliau Ibrahim meninggal,beliau hanya meneteskan air mata
dengan bersabda:Mata meneteskan air mata dan hati berduka cita.Wahai
khalifah,apakah anda ingin mendapatkan kemurkaan allah,atau ingin
menolak kematian anak anda yang nota bene mati itu telah ditetapkan
waktunya bagi kepada Allah dan menolak kebijaksanaan-nya terhadap
makhluk-Nya ?.Demi Allah,seandainya mati itu tidak ada maka bumi ini tak
akan sanggup menampung kelahiran penduduk yang selalu muncul setiap
saat itu.Dalam akhir nasehatnya
jin itu bertanya kepada khalifah:Apakah anda membutuhkan
sesuatu?.Khalifah balik bertanya:Siapakah sbenarnya engkau ini ?.Dia
menjawab:Saya adalah seorang tetanggamu dari golongan jin.
LALAT YANG DIPUKUL MENJADI LELAKI PINCANG
Abu Al Jauza menceritakan:Pada suatu hari Amirul Mukminin Muawiyah
menyuruh menulis suatu surat rahasia kepada sekretaris
pribadinya.Perihal itu benar-benar dipatuhi.tetapi pada saat surat itu
ditulis,ada seekor lalat hinggap di kertas itu,sehingga sekretaris itu
memukul dengan penanya.Maka
terpotonglah salah satu kaki lalat tersebut.Tetapi dengan
terkejut,setelah sekretarisnya keluar dari istana ternyata ia telah
dijempat oleh banyak orang yang mengatakan isi surat Amirul
Mukminin.Sehingga sekretaris itu bertanya kepada masyarakat tadi siapa
yang memberitahukan mereka.Mereka menjawab bahwa yang memberitahu adalah
orang Habsyi yang pincang kakinya.Maka
sekretaris itu cepat-cepat masuk ke istana Amirul Mukminin Muawiyah dan
berkata:Wahai Amirul Mukminin engkau telah mmerintahkanku unutuk
menulis surat rahasia,tetapi tiba-tiba penduduk di lahsekitar istana ini
telah tahu semua isinya.Setelah kutanyakan siapa yang
memberitahu,dengan serentak mereka menjawab bahwa orang Habsyi
pincanglah yang memberitahu isi surat tersebut.Muawiyah berkata:Orang
Habsyi itu adalah syaitan yang merubah bentuknya menjadi lalat yang
engkau pukul dengan penamu kemarin.
IBLIS INGIN BERTAUBAT
Abi Al Aliyah menceritakan:Ketika perahu Nabi Nuh berlabu,tiba-tiba
disambut oleh Iblis dibagian belakng perahu,maka terjadilah dialog:Nabi
Nuh:Hai Iblis celaka engkau,semua penghuni dunia telah tenggelam
gara-gara engkau,dan berarti pula engkaulah yang membunuh mereka dengan sengaja.Iblis:kemudian apaka yang harus aku lakukan ?.Nabi Nuh:Engkau harus bertaubat.Iblis:Tolong
tanyakan pada Tuhanmu,apakah saya boleh bertaubat ?.Nabi Nuh:Allah
Taala baru saja memberiku penjelasan kepadaku bahwa engkau boleh bertaubat.Iblis;Bagaimana caranya ?.Nabi nuh:Mencari makam Nabi Adam,kemudian engkau bersujud di sana.Iblis:Tidak dapat kiranya bila setelah ia mati aku bersujud kepadanya,sedang ketika masih hidup aku tidak mau bersujud kepadanya.
Abu Bakar bin Ubaid mencritakan:Suatu hari iblis mendatangi Nabi Musa dan terjadilah dialog.Iblis:Hai
Musa,engkau adalah kekasih Allah dengan menjadikan engkau sebagai
utusan-Nya dan kemudian Allah berfirman langsung kepadamu.sedang saya
adalah termasuk makhluk Allah yang banyak berdosa.Aku ingin bertaubat maka tolonglah aku,tanyakan pada Tuhanmu bagaimana saya harus menjalankan taubat itu.Nabi
Musa:Aku telah bersujud kepada Allah Taala unutk menanyakan masalahmu
dan Dia katakan bahwa cara engkau bertaubat adalah bersujud di kubur
Nabi Adam as.Iblis:Pantaskan aku bersujud kepadanya setelah ia mati,sedang di kala masih hidup aku tidak mau bersujud ?
Kemudian Iblis melanjutkan ucapannya:Hai Musa,dengan bantuanmu
menanyakan kepada Tuhanmu tentang cara taubat saya,maka aku akan
jelaskan padamu tiga hal yang selayaknya engkau harus mengerti,yaitu:
– Ketika marah.Pada saat ini,ide dan petunjukku dihatiorang yang marah itu,mataku berada di matanya dan aku kuasai dia lewat aliran darahnya.
– Ketika berhdapan dengan musuh.Pada
waktu seseorang berada di suatu medan perang aku datangi dia dan aku
ingatkan padanya anak,istri dan keluarganya yang lain,dengan harapan ia
kan meninggal di medan perang itu.
– Ketika ada seorang pria duduk dengan seorang wanita.Hal
ini harus dijauhi,lantaran orang yang telah melakukan perbuatan
ini,berarti mereka telah masuk perangkatku.ingatlah bahwa wanita itu
adalah utusanku.
JIN SYAITAN BUKA RAHASIA
Abdullah Bin Umar menceritakan;Ketika Umar ra berhasil membanting
syaitan maka syaitan itu menyampaikan sebuah hadits Nabi SAW yaitu
tentang Surat Al Baqarah,tidak ada satu ayat dari surat tersebut yang
apabila dibaca ditengah-tengan syaitan kecuali mereka pasti buyar.Dan bila surat Al Bawarah dibaca di dalam rumah,maka tidak ada syaitan yang berani memasuki rumah itu.
Abul Aswal menceritakan:bahwa sudah beberapa kali seorang jin syaitan
mencuri zakat dan tertangkap.Syaitan itu menjerit dan berjanji tidak
akan mengulanginya lagi.Ucapannya langsung saya tanya:Apakah beberapa
hari yang lalu engkau tidak berjanji tidak akan kembali sedang sekarang
kamu ingkari janjimu itu.Syaitan itu menjawab:Kami akan selalu kembali
ke sini bila diantara kalian tidak ada yang membaca akhir dari Surat Al
Baqarah.
Pada cerita Ubai bin Kaab,jin mengatakan:Ayat kursi,itulah yang dapat
menyelamatkanmu dari ganguanku.Barangsiapa yang membacanya pada waktu
pagi,ia akan selamat dari gangguanku sampai sore hari dan siapa yang
membacanya pada sore hari,maka ia akan selamat dari gangguan kami
sampai pagi hari.
JIN MENCURI HARTA MANUSIA 1
Muadzbun Jabal menceritakan:Rasulullah SAW menjadikan saya sebagai
penjaga harta zakat kaum muslimin,berupa buah-buahan yang saya tempatkan
dalam suatu ruangan.Tapi ternyata buah-buahan itu berkurang.Hal
itu saya laporkan kepada Rasulullah SAW.Rasululah bersabda:Bahwasanya
buah-buahan itu sebahagian diambil oleh syaitan.Sayapun ingin
membuktikan perkataan Rasululah tersebut,maka sayapun segera memasuki
ruangan,lalu saya tutup dan mengunci pintunya.Tidak
lama kemudian datanglah bayangan hitam yang membentuk sesosok manusia
dan masuk melalui lubang yang ada pada pintu.Sarungku segera kusisingkan
dan setelah kulihat sosok manusia itu memakan harta zakat itu,maka
dengan sekuat tenaga saya meloncak ke arah sosok manusia
tersebut.Tanganku benar-benar dapat menangkap pencuri itu sambil
kuteriakkan:hai musuh Allah !.Pencuri itu menjerik dan berkata:Lepaskan
aku,karena aku adalah jin dari daerah Nashifin,termasuk orang fakir dan
keluargaku adalah keluarga besar.Daerah ini sebelum saudaramu diutus
menjadi rasul adalah merupakan daerah kami.Setelah dia diutus menjadi
nabi dan rasul,kami diusir dari daerah ini.Maka tolong,lepaskan aku dan aku tidak akan mengulangi perbuatan ini lagi.Syaitan itupun lalu saya lepaskan.
JIN MENCURI HARTA MANUSIA 1
Ubai Bin Kaab menceritakan bahwa ayahnya menceritakan padanya bahwa ia
memiliki lumbung tempat menyimpan buah-buahan yang telah masak.Setiap
hari buah-buahan itu selalu dijaganya,akan tetapi buah-buahan itu selalu
berkurang.Maka penjagaan diperketat,termasuk pada waktu malam.Pada
suatu malam,ketika mengelilingi lumbungnya,tiba-tiba bertemu dengan
seekor hewan yang masih muda.Ayahku menyampaikan salam kepada hewan itu
dan hewan itupun menjawab salam ayahku.Ia lalu bertanya kepadanya:apakah engkau termasuk manusia atau jin ?.Hewan itu menjawab dengan jelas bahwa dirinya adalah jin.Coba ulurkan tanganmu padaku.iapun segera mengulurkan tanganya.Tangannya seperti tangan anjing,berambut dan berlalu seperti anjing.saat
itu pertanyaan membuka kebingungan:apa yang melarbelakangi perbuatanmu
itu ?.Hewan itu menjawab;telah sampai kepadaku suatu berita bahwa engkau
adalah orang yang senang bersedekahmaka akupun ingin sekali mendapatkan
bagian dari sedekahmu itu.baiklah tapi tolong beritahukan padaku,apa
yang dapat membebaskanku dari gangguanmu itu.Jin
itupun menjawab;AyatKursi.Itulah yang dapat menyelamatkanmu dari
gangguan kami.barangsiapa yang membacanya pada pagi hari maka ia akan
selamat sampai sore hari dan barangsiapa yang membaca pada sore harinya
maka akan selamat sampai waktu pagi.Pagi harinya Kaab datang ke rumah rasulullah dan menceritakan kejiadian yang dialaminya.Beliau memmbenarkan ucapan jin itu.(HR.Hakim).
JIN MENCURI HARTA MANUSIA 3
Malik Bin Hamzah menceritakan dari kakeknya Abi Usaid:Pada suatu hari ia
sedang memotong hasil kebunnya,kemudian ia simpan dalam kamar khusus.tiba-tiba
ada gendrow yang berbuat jahat dan mencuri hasil buah-buahan hasil
kebun yang telah disimpannya.Sehingga Abi Usaid melapor kepada
Rasulullah SAW.Rasululah menjawab;Itu adalah jin jahat yang selalu
keluar malam untuk mengganggu manusia.Oleh
karena itudengarkanlah gerakannya,kemudian bila kau sudah tahu
kedatangannya,maka bacalah :Bismillah,wahai syaitan datangilah panggilan
Rasululah SAW !.Perintah Rasulullah benar-benar dilakukan,dan pada saat
jin dan syaitan itu mendengar bacaan Basmalah,maka ia langsung gemetar
dan mengajukan permohonan dengan alasannya sekali.Permohonannya
adalah;Wahai Aba Usaid,ampunilah aku,jangan engkau memaksaku menghadap
Rasulullah,bila engkau kabulkan permintaaku,aku berjanji tidak akan
mengganggumu lagi dan akan memberitahukanmu satu ayat yang bila engkau
baca,maka rumah tempat pembacaan ayat tersebut akan selamat dari semua
gangguan syaitan yang merupakan komplotanku itu.Abu
Usaid menyetujuinya dan ayat yang dijanjikanpun segera
diberitahukan.Kemudian syaitan itu terus lari tunggang langgang serta
mengeluarkan kentuk-kentuk besar karena sangat takutnya.Adapun ayat yang
dimaksudkan adalah ayat kursi.(Riwayat Tirmidzi).
IBLIS MENGUJI IMAN NABI AYYUB AS
Ibnu Abbas ra menceritakan:Suatu hari Iblis mengajukan permohonan kepada
Allah Taala:Wahai Tuhanku,beri aku kekuasaan atas diri Nabi Ayyub.Maka Allah menjawabnya:Sungguh Aku berikan kekuasaan kepadamu atas harta dan anaknya dan atas jasadnya engkau tidak Kuberi kekuasaan.Maka Iblispun turun ke bumi mengumpulkan pasukan-pasukannya untuk menghancurkan harta dan anak-anaknya.Orang-orang
yang diberi tugas mengurus harta-harta Nabi Ayub satu persatu melapaor
bahwa tuhan telah mengutus api untuk membakar tanamannya,Tuhan telah
mengutus penjahat yang merampok dan membawa pergi semua ternaknya.Dengan
singkat Nabi Ayyub menjawab:Tidak ada yang dapat menjaga sesuatu
kecuali sabar.
Kemudian Iblis membunuh semua anak Nabi Ayub melalui angin kencang yang
merobohkan rumah yang didalamnya anak-anak Nabi Ayub berkumpul.dengan
gembira Iblis yang menyamar sebagai anak muda mendatangi Nabi Ayub dan
menyampaikan bahwa anak-anaknya telah meninggal semua.Nabi Ayyub menjawab:Anak-anakku itu pada hakekatnya adalah milik Allah yang diamanatkan kepadaku.Oleh karena itu bila amanat yang ditipkan kepadaku dicabut,aku ucapkan terima kasih dan berarti aku lepas dari sebahagian tugasku.Iblis berkata:Aku bersama mereka di rumah tempat kejadian itu.Nabi Ayub:Bagaaaimana engkau dapat selamat sendiri ?. Iblis:Ya,memang demikianlah kami selamat.Nabi Ayyub:Kalau demikian engkau syaitan.Pada hari inilah aku telah menjadi seperti setelah saya baru dilahirkan dari rahim sang ibu.Maka akan kucakar rambutku dan kukerjakan shalat dua rakaat.
Iblis hamper-hampir putus asa,maka mengajukan permohonan lagi kepada
Allah:Ya tuhanku,ternyata Nabi ayyub terjaga dari godaanku,maka berilah
kepadaku kekuasaan pada jasad dan segala yang ada padanya.Allah:Sungguh
Aku beri kekuasaan padamu atas jasad kekasihku itu,tetapi hatinya
tidak.Kemudian Iblis kebumi meniupkan satu tiupan yang mengandung racun
pada kedua telapak kaki sampai kepala.Racun
itu segera menjalar ke seluruh tubuh dan jadilah kudis yang sulit
diobati,akhirnya ia terjatuh di atas sampai istrinya yang mengetahui
suaminya jatuh ke sampah segera lari menolongnya dan berkata:Hai
Ayub,Allah telah menurunkan kefakiran,banyak penyakit kepadamu sehingga
demi engkau aku jual rambutku untuk membeli sepotong roti kepadamu,sebab
itu mohonlah kepada Tuhan agar cepat-cepat menyembuhkan itu.Nabi
Ayyub dengan cepat menjawab:Celaka engkau,tidakkah engkau ingat bahwa
dalam jangka 70 tahun kita selalu mendapat nikmat dari Allah Swt,maka
bersabarlah kita nantikan musibah ini sampai 70 tahun juga,sedang
sekarang kita bari 7 tahun,bersabarlah wahai sayangku.
Iblis lalu mendekati dan menggoda Istri Nabi Ayub.Iblis:Mengapa suamimu mendapatkan cobaan yang demikian itu ?.Istri Ayyub:Takdir Tuhanlah yang menentukan hal itu.Iblis:Hai
istri Ayyub ikutilah aku,maka aku akan tunjukkan segala sesuatu yang
kuhancurkan beberapa waktu yang lalu,dan bila kau mau bersujud
kepadaku,maka akan kukembalikan itu semua kepadamu.Istri
Ayyub:Sungguh aku adalah seorang wanita yang sudah bersuami maka segala
sesuatu yang akan kukerjakan harus kumusyawarahkan dulu dengan
suamiku.Setelah hal itu disampaikan kepada Nabi Ayyub,maka beliaupun
segera member penjelasan kepada istrinya:Wahai sayangku ingatlah bahwa
sekarang engkau telah didekati dan digoda oleh syaitan.Jika engkau ikuti perintah syaitan sebagaimana yang engkau jelaskan kepadaku,pasti aku pukul kau 100 kali.
(Palajau,22 Agustus 2012,diringkas dari buku:Keajaiban Jin Menurut Al Quran dan Hadits,oleh Syaikh Badruddin Bin Abdullah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar